Sunday, June 19, 2011

Debu Rumah Pemicu Keracunan Otak

hileud.com
Debu Rumah Pemicu Keracunan Otak -  Waspada akan debu yang ada disekitar kita. Bukan hanya diluar rumah, tetapi didalam rumah juga. Hal itu berdampak pada kesehatan kita. Menurut penelitian oleh Bruce Lanphear dari Simon Fraser University Kanada yang dilansir Daily Mail menyatakan bahwa " Debu rumah menjadi penyebab utama keracunan timbal pada anak. Ini sangat berbahaya. Sebab, dalam kadar rendah pun timbal bisa mengganggu perkembangan otak". Oleh karena itu , dihimbau kepada orang tua yang mempunyai buah hati yang masih kecil untuk mewaspadai akan hal itu. 

Menurut Lanphear, bayi dan anak-anak merupakan sasaran empuk partikel timbal beracun yang bercampur debu udara dikarenakan bayi dan anak-anak masih belum mengerti akan kebersihan. Debu menempel pada perabotan rumah tangga hampir semuanya mengandung partikel timbal yang bisa terhirup dengan mudah. Kadarnya pun beragam, mulai 8 - 3.916 ppm. Jadi seluruh orang tua diharapkan setiap hari membersihkan rumahnyaa dari debu-debu yang menempel dengan rutin dan mengepel lantai yang kotor demi menjaga kesehatan sang buah hati. Seperti peribahasa, "bersih pangkal sehat". Kesehatan pun sangat berarti ketika kita sedang jatuh sakit. Jadi lebih baik mencegah kan daripada mengobati.

0 komentar:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls