Monday, June 20, 2011

Pemerintah Arab Saudi Pancung Seorang TKI

REPRO HILMI
Pemerintah Arab Saudi Pancung Seorang TKI - Sungguh tragis nasib Ruyati, janda asal Serengseng Jaya, Sukadarma, Sukatani, Bekasi yang bekerja sebagai pahlawan devisa negara alias TKI. Bagaimana tidak, Ruyati dihukum pancung oleh pemerintahan Arab Saudi pada Sabtu siang (18/06) karena diputuskan bersalah setelah membunuh Khairiyah binti Hamid Mijlid, perempuan yang tak lain seorang majikan Ruyati. Kabar tersebut sangat menyedihkan sekali, bahkan pemerintah Indonesia pun tidak mengetahui kabar kalau ada TKI yang dihukum pancung. " Arab Saudi tidak memberitahukan secara resmi adanya eksekusi terhadap warga Indonesia," ujar Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar (19/06). Dia juga mengungkapkan, pihaknya hanya diberi tahu Kedubes Arab Saudi di Jakarta bahwa eksekusi terhadap Ruyati telah dilaksanakan akhir pekan lalu.

Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Jumhur Hidayat menduga kalau Ruyati nekat membunuh majikannya dikarenakan dia sering mendapatkan penganiayaan dari sang majikan. Sering mendapatkan perlakuan seperti itu membuat Ruyati melawan sang majikan yang berujung pada pembunuhan. Kejadian pembunuhan itulah yang menyeret Ruyati pada kematian dengan hukuman pancung.

Wah semoga TKI yang lain mendapatkan perlindungan ya dari pihak pemerintah kita, supaya kejadian seperti Ruyati tidak terulang lagi. Hal itu menandakan betapa kurang perhatiannya sikap pemerintah kita terhadap para pahlawan devisa negara.

2 komentar:

Blogilicious van Bandung said...

:( sedih juga, artikel ini sedang jadi hot tren di google

Taufik said...

iya sedih juga mendengar kbr seperti itu. semoga kejadian itu tidak terulang kedepannya.

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls